Saat ini sepertinya sudah hampir semua orang mengenal Gunung Ijen. Gunung yang masih aktif ini memang terkenal sebagai salah satu destinasi wisata unggulan di Banyuwangi. Gunung ini pun mempunyai salah satu keungulan yaitu Wisata Kawah Ijen dengan “Blue Fire” nya yang sudah terkenal hingga mancanegara.
- Baca Juga : Harga Tiket dan Cara Pemesanan Tiket Online di Kawah Ijen
Bagi anda yang tertarik untuk mengunjungi ke Kawah Ijen Banyuwangi, ada berbagai rute perjalanan yang dapat di tempuh, yaitu :
Pertama – Apabila anda berasal dari timur, yaitu Banyuwangi maka dapat melalui jalur ini. Dari Banyuwangi anda menuju Licin kurang lebih 30 menit. Selanjutnya ke Paltuding kurang lebih 18 Km. Setelah sampai di Paltuding berarti anda sudah memasuki area Kawah Ijen, karena Paltuding adalah satu-satunya pintu untuk memasuki Area Kawah Ijen.
- Baca Juga : Spot foto Instagenik di Kawah Ijen
Kedua – Rute dari Situbondo. Dari Situbondo menuju Sempol (Bondowoso) memalui Wonosari, kemudian sampailah di Paltuding. Dengan total jarak tempuh 93 Km, karena akses jalur sudah baik, maka hanya memakan waktu tempuh kurang lebih 2,5 jam
Ketiga – Apabila anda menggunakan kendaraan umum, maka rute yang akan anda tempuh adalah:
Surabaya – Bondowoso 191 Km dengan bus
Bondowoso – Sempol 165 Km dengan bus
Sempol – Banyupait 14 Km dengan bus
Banyupait – Paltuding 4Km dengan angkutan umum
- Baca Juga : Aktifitas Seru Yang Bisa Dilakukan di Kawah Ijen
Paltuding Kawah Ijen merupakan pintu masuk menuju kawah Ijen yang berada diketinggian 1800 mdpl. Dari Paltuding ini anda akan jalan kaki dengan waktu tempuh 1,5 hingga 3 jam, dengan jarak sejauh 3 Km dengan menyusuri jalan setapak dan tebing kaldera.
- Baca Juga : Tips Penting Sebelum Berkunjung ke Kawah Ijen
Itulah tadi beberapa penjelasan mengenai rute perjalanan menuju Kawah Ijen Banyuwangi. Selamat menikmati keindahan api biru kawah ijen sambil berburu sunrise kawah ijen yang indah.
Rekomenasi : 4 Pilihan Program Paket Wisata Bromo Kawah Ijen | Harga Tour Murah
Catatan : Semua yang tertera di atas merupakan data terakhir ketika artikel ini dibuat. Apabila terdapat perubahan atau update terbaru yang kalian ketahui, maka silahkan untuk menginformasikan kepada kami untuk diperbaharui. Terimakasih
Leave A Comment